Untung Rugi Roux-en-Y Gastric Bypass

Oleh :
dr. Reren Ramanda

Roux-en-Y Gastric Bypass (RYGB) adalah salah satu teknik pembedahan untuk menurunkan berat badan pada pasien obesitas morbid. Teknik ini adalah teknik bariatric surgery yang paling banyak digunakan. Namun, tindakan ini diduga berkaitan dengan kerugian jangka panjang, seperti defisiensi vitamin dan mineral.  Sekitar 47% pasien obesitas yang menjalani tindakan operatif, menggunakan teknik RYGB.[1,2]

Mekanisme Penurunan Berat Badan pada Roux-en-Y Gastric Bypass

Mekanisme penurunan berat badan pada Roux-en-Y Gastric Bypass (RYGB) ada dua, yaitu restriksi gaster dan malabsorbsi ringan. Operasi dilakukan dengan memisahkan sedikit bagian gaster, lalu membuat kantong kecil (pouch) berukuran sekitar 10–20 mL dari bagian gaster yang telah dipisahkan tadi. Kantong kecil inilah yang nantinya akan menjadi lambung produktif pasien.[1,3]

Referensi