Banjolan di area kemaluan wanita dan nyeri - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok, ijin berdiskusi. Pasien perempuan 14thn dgn keluhan benjolan pada area kemaluan disertai nyeri sejak +- 1 bln yll, tidak disertai demam. Pasien blm...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Banjolan di area kemaluan wanita dan nyeri

    Dibalas 07 Juli 2024, 15:22
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dok, ijin berdiskusi. Pasien perempuan 14thn dgn keluhan benjolan pada area kemaluan disertai nyeri sejak +- 1 bln yll, tidak disertai demam. Pasien blm menikah, dan riw. sex disangkal. Untuk gambarannya ini masuk ke apa ya dok? Terima kasih sebelumnya🙏🏻

05 Juli 2024, 00:27
ALO Dokter,
Saya sependapat dengan jawaban Dokter2 sebelumnya, bahwa kondisi ini mmg tampilannya sesuai dg kutil kelamin (condyloma/genitalwarts), yg disebabkan infeksi virus (HPV),
sifatnya jinak, namun bs menular (membesar dan bertambah banyak).Bila pasien mengaku belum pernah berhubungan seksual, bs dicek apakah hymennya mmg masih intak, sekaligus untuk evaluasi penyebaran kutilnya Dokter apa sampai ke area vagina, bukan hanya di Vulva.Bila mmg msh intak hymennya bisa dievaluasi:
1. Apa sblmnya ada riwayat aktivitas seksual belum coitus tp nempel2 saja/ bahkan oral saja misalnya?
2. Kondisi daya tahan tubuh pasien apa menurun/ imunokompremais dan apa di rmh pasien menggunakan handuk bergantian, serta apa ada anggota keluarga yg memiliki keluhan serupa?Untuk pasien dapat disarankan hindari manipulasi, pencet/garuk/tekan area setempat untuk menghindari infeksi/peradangan. JANGAN sampai handuk/pakaiannya dipakai bergantian dg yg lain. Slalu cuci tangan dan jaga higiene stlh membasuh/mengusap area kemaluan ini.Untuk obat2 yg dapat dioleskan pasien sendiri (mandiri) yang sudah tersedia di Indonesia tingkat efektivitasnya memang blum sebaik dg laser/bedah listrik (electrocauter)/bedah beku (cryotherapy)/bedah kimia (Podofilin/TCA).Sebaiknya pasien dianjurkan untuk segera berkonsultasi ke Sp.DVE terdekat untuk tindakan mengingat dalam 1 bulan saja kutilnya sudah sebanyak ini. Semoga bermanfaat yaa Dokter.
06 Juli 2024, 21:52
dr.Fahwan Azumi, Sp.KJ
dr.Fahwan Azumi, Sp.KJ
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Menasik sekali ya kasusnya. Namun saya ingin memberikan sedikit pengingat. Hati hati sekali dalam mengambil riwayat penyakit pada anak, apalagi pada topik topik yang sensitif.  Anak yang lebih kecil mungkin belum paham apa yang terjadi, juga mungkin belum tahu persis berbagai berbagai istilah yang kita gunakan. Perlu kemampuan khusus untuk menjelaskan sesuatu dengan bahasa yang sesederhana dan sekonkrit mungkin. Dan selalu  memastikan pemahaman pasien terkait hal hal yang mau dibahas atau ditanyakan lebih lanjut. Anak anak yang lebih kecil juga cenderung sugestif, hingga sering kali kita memerlukan kemampuan wawancara yang jeli dan mendalam, untuk memastikan bahwa info yang kita dapatkan benar benar akurat. Sementara anak remaja biasanya cenderung tertutup dan waspada terhadap pemeriksa. Salah satu hal yang penting adalah selalu mengupayakan bertanya dengan pertanyaan terbuka, alih alih bertanya dengan pertanyaan tertutup yang mungkin akan membuat anak tersugesti dan menjawab dengan jawaban yang kurang akurat. Dan jangan lupa setiap engumpulan informasi dalam kasus yang mungkin melibatkan child sexual abuse juga perlu dilakukan dengan sangat teliti, detail, dan tercatat secara resmi. Informasi yang benar, teliti dan lengkap bisa digunakan kelak, jika kasus berkembang menjadi suatu kasus hukum.
03 Juli 2024, 23:48
Seperti condiloma akuminata ya Dok
04 Juli 2024, 09:00
Alo dokter, dr gambar tsb suspek kondiloma akuminata ya dok..cb di gali kembali kemungkinan sex yg ditutupi, atau ad riwayat menggunakan pakaian dalam/handuk/sex toys bergantian kmgknn ad sumber penularan dr sana..
Saran rujuk sp.dve 🙏🏻
07 Juli 2024, 11:06
Gambaran klinis nya kondiloma akuminata atau kutil kelamin. Jika ditemukan pada pasien anak harus selalu dipikirkan sexual abuse pada anak karena pasiennya di bawah umur, mengingat unsur medikolegal yang tinggi pada kasus ini sebaiknya dirujuk ke SpDVE di RS agar bisa mendapatkan penatalaksanaan medis dan perlindungan hukum bagi korban.
04 Juli 2024, 21:28
dr.Fitri Azizah
dr.Fitri Azizah
Dokter Spesialis Kulit
Alo dokter, dari gambaran sepertinya kondiloma akuminata dd moluskum kontagiosum. Saran dilakukan pemeriksaan asam asetat. Mengingat usia pasien 14 tahun dan menyangkal hubungan seksual, perlu ditelusuri apakah korban kekerasan seksual. Dengan adanya klinis kondiloma, perlu skrining panel IMS seperti HIV, hepatitis B, sifilis. Untuk terapi, bisa menggunakan tinktur podofilin atau totol TCA sampai lesi bersih
07 Juli 2024, 14:43
Ijjn dok..kami juga ada pasien seperti ini selanjutnya kami lakukan pem lab hiv dan sifilis hasil NR lanjut rujuk ke rs ,kbtulan pkm tdk punya TCA
04 Juli 2024, 07:21
dr.Bambang Arinekso.,Sp.OG.,M.Kes
dr.Bambang Arinekso.,Sp.OG.,M.Kes
Dokter Spesialis Kandungan
14 yo with Condiloma
04 Juli 2024, 10:25
Gambar dan deskripsi yang diberikan menunjukkan kemungkinan diagnosis kondiloma akuminata (kutil kelamin), yang disebabkan oleh infeksi Human Papillomavirus. Kondisi ini biasanya ditandai dengan benjolan-benjolan di area genital yang bisa disertai nyeri. Untuk penanganan yang tepat, pasien disarankan untuk segera mengunjungi dokter spesialis kulit dan kelamin. Penanganan dapat meliputi penggunaan obat topikal, prosedur krioterapi, atau eksisi bedah tergantung pada ukuran dan lokasi lesi.
Tindakan preventif yang dapat diambil adalah vaksinasi HPV yang efektif dalam mencegah infeksi jenis HPV yang menyebabkan kondiloma akuminata.Sumber : Cubie, H. A. (2013). "Diseases associated with human papillomavirus infection." Virology, 445(1-2), 21-34.
1-s2.0-S0042682213003565-main.pdf
07 Juli 2024, 15:22
Wow...maaf 14 tahun ya...penularan melalui handuk bersama? Mandi di tempat umum?