Beasiswa LPDP untuk dokter spesialis - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alodokter, mohon infonya dok jika ada yg tahu atau mungkin sedang/telah menjalani pengabdian 2n + 1 beasiswa dokter spesialis LPDP. untuk skema pengabdiannya...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Beasiswa LPDP untuk dokter spesialis

    Dibalas 13 Juni 2023, 19:25
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alodokter, mohon infonya dok jika ada yg tahu atau mungkin sedang/telah menjalani pengabdian 2n + 1 beasiswa dokter spesialis LPDP. untuk skema pengabdiannya bagaimana ya dok? Apakah bebas dimana saja asal masih di indonesia atau ditentukan oleh pihak LPDP ya? terima kasih sebelumnya

13 Juni 2023, 19:25
Izin memberikan pendapat. Apakah dokter sudah mengunduh informasi beasiswa targeted dokter spesialis di web lpdp? Di sana terdapat juga daftar prodi dan universitas yg bekerjasama dgn lpdp. Salah satu persyaratannya mengunggah surat rekomendasi dari direktur RS tempat tujuan pendayagunaan setelah lulus studi. Jadi dokter boleh minta rekom dari RS mana saja sebagai tempat kembali pasca studi. Saran jika bisa spesialisasi nya yg memang benar-benar belum ada di RS tersebut dan sedang membutuhkan. Semangat, saya juga mencoba lpdp tahap 2 tahun ini 😁 semoga membantu ya
13 Juni 2023, 08:48
dr. Felicia
dr. Felicia
Dokter Umum

ALO dokter

Ijin ikut berdiskusi.

Kalau tidak salah pengabdian untuk LPDP itu dokter yang minta rekomendasi di rumah sakit tertentu di daerah, terutama yang masih kurang untuk spesialisasi tersebut. Mungkin ada sejawat lain yang lebih paham.

 

Semoga membantu