Selamat Sore TS, saya ketemu pasien bayi usia 2 bulan, di bagian dadanya ada benjolan kecil sekitar 0.2 cm bertangkai, warna lebih gelap dari kulit sekitar,...
Pasien bayi usia 2 bulan terdapat benjolan kecil berwarna gelap pada dada - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pasien bayi usia 2 bulan terdapat benjolan kecil berwarna gelap pada dada
Dibalas 16 Oktober 2020, 04:53
Anonymous
Dokter Umum
Selamat Sore TS, saya ketemu pasien bayi usia 2 bulan, di bagian dadanya ada benjolan kecil sekitar 0.2 cm bertangkai, warna lebih gelap dari kulit sekitar, muncul baru 2 hari yll. KU anak baik dan tdk rewel. Mohon masukannya TS apakah cukup observasi saja atau perlu tindakan. Terimakasih
Dibuat 15 Oktober 2020, 17:40
15 Oktober 2020, 17:54
dr.Rara Agung Rengganis
Dokter Umum
Alo Dokter
Apakah boleh disertai dengan gambar benjolan bertangkai yang dimaksud dok?
Apakah boleh disertai dengan gambar benjolan bertangkai yang dimaksud dok?
15 Oktober 2020, 19:33
dr.Rara Agung Rengganis
Dokter Umum
Alo Dokter
Dari keterbatasan deskripsi yang dokter berikan masih mungkin sebuah nevus atau skin tag mungkin ya dok. Bila memang benjolan tidak bertumbuh dengan cepat, tidak bertambah banyak, tidak bertambah luas, berubah warna serta tanpa tanda inflamasi termasuk krn proses infeksi mungkin masih bisa dilakukan observasi ya dok. Namun bila terdapat tanda dan gejala di atas ada baiknya untuk berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter spesialis kulit kelamin atau dokter spesialis anak yang menangani pasien.
Dari keterbatasan deskripsi yang dokter berikan masih mungkin sebuah nevus atau skin tag mungkin ya dok. Bila memang benjolan tidak bertumbuh dengan cepat, tidak bertambah banyak, tidak bertambah luas, berubah warna serta tanpa tanda inflamasi termasuk krn proses infeksi mungkin masih bisa dilakukan observasi ya dok. Namun bila terdapat tanda dan gejala di atas ada baiknya untuk berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter spesialis kulit kelamin atau dokter spesialis anak yang menangani pasien.
15 Oktober 2020, 22:29
dr. Lya Novya
Dokter Umum
UKK nya mohon diperjelas dok, bentuknya, permukaannya spt apa dok?
16 Oktober 2020, 03:40
dr.Shally Mira Suvita
Dokter Umum
alodokter, apakah kemungkin seperti skin tag?
16 Oktober 2020, 04:51
dr. IDA BAGUS KESNAWA
Dokter Umum
Cukup observasi
16 Oktober 2020, 04:53
dr. IDA BAGUS KESNAWA
Dokter Umum
Saya rasa perlu pemeriksaan lebih lanjut dari dokter spesialis