Boleh makan setelah operasi apendektomi - Bedah Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Sonny, setelah apendektomi biasanya berapa lama pasien dianjurkan puasa? Apakah ada perbedaan antara apendektomi secara laparotomi dengan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Boleh makan setelah operasi apendektomi - Bedah Ask the Expert

    Dibalas 26 Maret 2021, 09:39
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dr. Sonny, setelah apendektomi biasanya berapa lama pasien dianjurkan puasa? Apakah ada perbedaan antara apendektomi secara laparotomi dengan laparoskopi? Hal ini untuk mengedukasi pasien yang bertanya apakah lebih baik operasi di buka atau dengan laparoskopi.. terimakasih 

26 Maret 2021, 09:39

ALO, Dokter!

 

Terima kasih atas pertanyaan nya. Berdasarkan ERAS (Enhanced Recovery After Surgery), makanan cair boleh diberikan dalam 24 jam pasca operasi, bila tidak ada masalah maka makanan padat dapat mulai diberikan setelahnya. Sehingga bila tidak ada problem khusus, pasien pasca operasi apendektomi tidak memerlukan puasa ya dok. Berikut saya berikan link jurnal nya: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC6209732/

 

Untuk operasi laparoskopi apendektomi, dibanding operasi pendektomi terbuka memiliki beberapa keuntungan antara lain: sayatan yang minimal sehingga lebih baik secara kosmetik, nyeri pasca operasi lebih ringan, risiko infeksi luka operasi lebih kecil, dan kembalinya ke aktifitas normal yang lebih cepat. Namun risiko terjadinya abses intraabdominal pasca operasi lebih besar. Semoga pertimbangan ini dapat digunakan untuk membantu memberi edukasi ke pasien ya dok. Berikut saya berikan link jurnal terkait: https://www.cochranelibrary.com/cdsr/doi/10.1002/14651858.CD001546.pub4/full#:~:text=Laparoscopic%20appendectomy%20offers%20several%20theoretical,faster%20return%20to%20normal%20activity.