Alo dokter, izin bertanya, apakah seorang pasien yang sedang dalam terapi antibiotik tertentu dapat tetap menjalani vaksinasi?Terimakasih sebelumnya 🙏
Menjelang vaksinasi, apakah seseorang boleh mengonsumsi antibiotik - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Menjelang vaksinasi, apakah seseorang boleh mengonsumsi antibiotik
Alo dokter, izin bertanya, apakah seorang pasien yang sedang dalam terapi antibiotik tertentu dapat tetap menjalani vaksinasi?
Terimakasih sebelumnya 🙏
terimakasih pertanyaannya.
Vaksinasi adalah salah satu upaya untuk pencegahan penyakit atau komplikasi penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi.
syarat pemberian vaksin, anak dalam kondisi sehat, tidak sakit yang diderita (terutama sakit berat). Pada kondisi sakit, anak akan memperoleh beberapa macam obat-obatan, salah satunya antibiotik.
Jadi anak yang sakit ditunda pemberian imunisasinya. Penggunaan antibiotik pada anak yang sakit, yang merupakan kontra indikasi vaksinasi karena proses sakit, bukan karena penggunaan antibiotik. Semoga berkenan
Alo Dokter,
Sebagian besar vaksin, terutama vaksin inaktif, tidak dikontraindikasikan untuk orang yang sedang mengonsumsi antibiotik. Jadi, dapat melanjutkan vaksinasi sesuai rencana. Namun, vaksin bakteri hidup yang dilemahkan seperti BCG dan tifoid oral, vaksin harus ditunda sampai terapi antibiotik selesai.
Berarti pasien masih sakit ya dok? Kalau maksudnya vaksin Sinovac, jika berdasarkan rekomendasi PAPDI vaksinasi sebaiknya ditunda pada fase akut. Tapi bila sudah hilang tanda infeksinya, boleh saja divaksinasi dok.