Alo dokter, izin bertanya.Saya pernah menemukan kasus carpal (batu kerikil) di limbus kornea, sejauh yang saya pahami untuk dokter umum dapat mengangkat...
Carpal di mata - Mata Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Carpal di mata - Mata Ask the Expert

Alo dokter, izin bertanya.
Saya pernah menemukan kasus carpal (batu kerikil) di limbus kornea, sejauh yang saya pahami untuk dokter umum dapat mengangkat carpal tersebut apabila di didaerah konjungtiva. Namun apabila di daerah limbus bagaimana ya dok?

alo dokter, terima kasih pertanyaannya.
Apakah dokter dapat melihat batu kerikil tersebut menggunakan loupe?
bila size batu kerikil cukup besar dan dapat terlihat loupe, boleh dicoba ambil corpus alienum tsb menggunakan cotton bud yg sudah dibasahi, hati2 jgn sampai menggores kornea (mata pasien harus ditetes anestesi topikal tetas mata sebelum prosedur dan langkah2 antiseptik).
Jangan lupa utk mengecek kelopak bawah dan atas (eversi kelopak mata atas) untuk mencari korpus alienum lain yang mungkin tersisa di balik kelopak.
namun bila tidak dapat terlihat loupe, sebaiknya rujuk ke dokter mata
semoga membantu