Alo dr. Ardi P Sp. PK, Selamat siang dok, ijin bertanya kapan kita test lab untuk demam pada anak? Dan pemeriksaan apa saja yg diperlukan pada anak2? Terima...
Demam anak, kapan harus dilakukan test lab - Patologi Klinik Ask The Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Demam anak, kapan harus dilakukan test lab - Patologi Klinik Ask The Expert
Alo dr. Ardi P Sp. PK,
Selamat siang dok, ijin bertanya kapan kita test lab untuk demam pada anak? Dan pemeriksaan apa saja yg diperlukan pada anak2? Terima kasih
Alo dokter, selamat siang, mohon ijin menjawab pertanyaan. Untuk pelacakan diagnosis demam pada anak dari segi laboratorium dapat dilakukan pemeriksaan: 1. darah lengkap dengan hitung jenis, 2. Laju endap darah, 3. Procalcitonin, 4. Immature to Mature Ratio ~ IT-Ratio (untuk anak dibawah usia 2 tahun), 4. ureum dan creatinine (untuk menilai fungsi ginjal), 5. SGOT dan SGPT, 6. pemeriksaan antigen (pelacakan infeksi bakteri atau virus), 7. Gambaran darah tepi (apabila disertai anemia). Untuk skrining yang utama adalah pemeriksaan darah lengkap dengan hitung jenis, procalcitonin dan IT Ratio. Semoga membantu, terimakasih