permisi bertanya dok, apakah dokter umum boleh memberikan diazepam (terutama pada anak2) oral ataupun rectal sebelum tindakan bedah minor (bukan pada...
Apakah dokter umum boleh memberikan diazepam sebagai premedikasi sebelum bedah minor? - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Apakah dokter umum boleh memberikan diazepam sebagai premedikasi sebelum bedah minor?
Dibalas 08 Mei 2024, 15:57
Anonymous
Dokter Umum
permisi bertanya dok, apakah dokter umum boleh memberikan diazepam (terutama pada anak2) oral ataupun rectal sebelum tindakan bedah minor (bukan pada kegawatan kejang)?
barangkali ada sejawat yg berkompeten dan paham menjawab ini.. terimakasih dokter sebelum nya.. 🙏
Dibuat 05 Mei 2024, 06:56
05 Mei 2024, 20:15
dr. Bimo Kusumo Bhirowo, Sp. An
Dokter Spesialis Anestesiologi dan Terapi Intensif
Alo dokter, saya rasa jika pertanyaannya boleh atau tidak, tentu boleh saja dokter selama dokter tersebut mengerti apa apa saja yang perlu diperhatikan dan resiko apa saja yang bisa terjadi pada pemakaian diazepam. Untuk anti anxiety sendiri memang benar dok midazolam memiliki efek yang lebih baik dibandingkan diazepam dan midazolam memiliki waktu paruh yang jauh lebih singkat, tetapi yang perlu diingat adalah resiko depresi nafas dari pemberian midazolam jauh lebih tinggi daripada diazepam, jadi dalam hal ini saya lebih menyarankan penggunaan diazepam saja kecuali di tempat bedah minor tersebut memiliki sarana dan prasarana yang cukup untuk menangani kegawatan airways. Terima kasih
05 Mei 2024, 08:22
dr.Jordy Pramada
Dokter Umum