Tekstur BAB campuran pasta dan cair setelah terapi laktulosa - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter izin berdiskusi, pada anak usia 23 bulan, BB 14kg diberikan terapi laktulo(lactulax) 2x10 ml…saat ini bab masih 2-3 hari sekali dg tekstur bab...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Tekstur BAB campuran pasta dan cair setelah terapi laktulosa

    Dibalas 10 Maret 2023, 13:54
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter izin berdiskusi, pada anak usia 23 bulan, BB 14kg diberikan terapi laktulo(lactulax) 2x10 ml…saat ini bab masih 2-3 hari sekali dg tekstur bab campuran antara pasta dan cair

    apakah normal bab dg tekstur demikian dalam terapi lactulose, apakah dosis perlu diturunkan? terimakasih

10 Maret 2023, 13:54
dr. Gabriela
dr. Gabriela
Dokter Umum

Alo dr Anonymous, ijin mencoba menjawab ya, Dok, 

lactulose memang memiliki efek melunakkan feses sehingga bisa saja ditemukan hasil seperti yang Dokter temukan.

Tergantung dengan target defekasi harian yang ditetapkan, dosis lactulose bisa dititrasi untuk menyesuaikan. Dan juga penting untuk mengawasi status hidrasi dari pasien. Turut menyimak insight TS lain, semoga membantu.