Gangguan TMJ (temporomandibular joint) pasca perawatan ortho - Orthodontia Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo drg. Irvanda, Sp.Ort, pasien datang mengeluhkan sendi rahang kanannya terkadang sering terasa sakit dan ada bunyi saat membuka mulut. Hal ini mulai...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Gangguan TMJ (temporomandibular joint) pasca perawatan ortho - Orthodontia Ask The Expert

    Dibalas 20 September 2021, 13:28

    Alo drg. Irvanda, Sp.Ort, pasien datang mengeluhkan sendi rahang kanannya terkadang sering terasa sakit dan ada bunyi saat membuka mulut. Hal ini mulai dirasakan setelah pasien selesai perawatan orthodonti. Pada saat pemeriksaan, terlihat bahwa ada sedikit deviasi ke kiri pada saat membuka mulut. Saat dilakukan palpasi di area TMJ juga terasa ada area yang lebih menonjol disisi kanan dibandingkan disebelah kiri dan terdengar clicking. Apakah mungkin dok penyebab dari gangguann TMJ ini adalah karena perawatan ortho? Dan treatment apa yang sebaiknya diberikan kepada pasien ya dok? Terima kasih dok

20 September 2021, 13:28
Masih jadi perdebatan bahwa perawatan orthodonti dengan pencabutan premolar dapat menyebabkan Temporo Mandibular Disorder (TMD),  kemungkinan terjadinya kliking / masalah pada TMJ karena kesalahan diagnostik atau kesalahan pada mekanoterapi saat dilakukan perawatan. 


Sebagian besar literature menyatakan bahwa tidak terdapat bukti ilmiah bahwa pencabutan premolar merupakan risiko TMD. Namun ortodontis tetap harus mewaspadai kontak gigi anterior selama perawatan ortodontik dilakukan yang terjadi karena retroklinasi gigi insisif, pendalaman gigit dan interferensi insisal. 


Pencegahan dapat dilakukan dengan menggunakan low force (kekuatan yg ringan) saat retraksi anterior agar tidak terjadi penurunan dimensi vertikal karena loss anchorage.


Operator harus berhati-hati terhadap posisi kaninus yang tegak dan miring ke distal agar tidak terjadi ekstrusi gigi posterior. 


Diagnosis kelainan Temporo Mandibular Joint (TMJ) dianjurkan untuk dilakukan setiap kunjungan pasien dengan lebih akurat untuk mewaspasai timbulnya kelainan TMJ karena kesalahan perawatan yang dilakukan.


Tercapainya relasi sentrik merupakan tujuan ideal perawatan ortodontik, sehingga penentuan relasi sentrik pra perawatan merupakan hal yang esensial. Perawatan ortodontik secara umum cenderung memperbaiki daripada memperburuk kondisi TMJ.