alo dok, Pada pasien dengan post insisi drainase abses jika sdh berpa hari diberikan tampon dan tdk ada lg abses. Apakah bekas inisi perlu dijahit ?Terimakasih
Apakah bekas insisi drainase abses perlu dijahit? - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Apakah bekas insisi drainase abses perlu dijahit?
Dibalas 11 Januari 2023, 05:04
Anonymous
Dokter Umum
alo dok,
Pada pasien dengan post insisi drainase abses jika sdh berpa hari diberikan tampon dan tdk ada lg abses. Apakah bekas inisi perlu dijahit ?
Terimakasih
Dibuat 10 Januari 2023, 20:26
10 Januari 2023, 21:31
dr.Albert Linardy, SpB
Dokter Spesialis Bedah
Luka bekas abses, apalagi yang masih baru (hitungan hari) itu masih dalam fase inflamasi, sangat rapuh bila dijahit, dan bila dipaksakan akan memperpanjang fase inflamasinya. Malah akan beresiko dehisensi lagi di kemudian hari, yang artinya sia-sia pekerjaan yang sudah dilakukan, belum lagi menambah penderitaan pasien.
Perlu dijelaskan kepada pasien bahwa luka bisa sembuh secara tersier, perawatan luka tetap dilakukan sampai epitelisasi sempurna, tetapi butuh waktu.
Saya cukup sering menjahit luka bekas abses tapi biasanya setelah 'jembatan' granulasi antar pinggir luka sudah cukup padat dan merata, dan memastikan proses inflamasi lokal sudah tidak ada, sehingga luka bisa dijahit dan sembuh secara primer. Hal ini biasanya saya lakukan di minggu ke 4-6, bila pasien menghendaki hasil kosmetik/estetik yang bagus pada lukanya. Tentunya dengan informed consent tertulis tentang resiko dan komplikasinya, yaitu dehisensi dan keloid/hipertropik scar
Semoga bisa memberikan manfaat 🙏
11 Januari 2023, 05:04
dr. Agnes Sentosa
Dokter Umum
Alo dokter! Ingin berdiskusi. Biasanya
kl luka post incisi drainage abces sy lakukan penarikan dgn plester hypafix sambil menutup dgn kasa steril yg sebelumx digunting model celana. Setelah bbrp hr akan tampak luka mulai tertutup tanpa hechting
kl luka post incisi drainage abces sy lakukan penarikan dgn plester hypafix sambil menutup dgn kasa steril yg sebelumx digunting model celana. Setelah bbrp hr akan tampak luka mulai tertutup tanpa hechting