Beberapa hari yang lalu ada pasien yang periksa, rujukan dari RST (angkatan darat) dengan keluhan sakit kepala, tangan dan kaki kebas serta rasa lemas,...
Kandungan obat Neuralgad® milik TNI AD - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Kandungan obat Neuralgad® milik TNI AD
Dibalas 27 September 2018, 19:33

dr. Michael Kevin Robby Setyana
Dokter Umum
Beberapa hari yang lalu ada pasien yang periksa, rujukan dari RST (angkatan darat) dengan keluhan sakit kepala, tangan dan kaki kebas serta rasa lemas, mendapatkan obat natrium diklofenak dan Neuralgad®. Di kemasan tidak ada keterangan nama bahannya, saya cari di Google pun juga tidak ada.
Apakah ada yang tahu kandungan obat ini? Terimakasih
Dibuat 27 September 2018, 14:43
27 September 2018, 14:48

dr. Andre
Dokter Umum
Saya dapat jurnal yang menyebutkan kandungannya. Berikut kutipan dari jurnal tersebut:
"Neuralgad adalah tablet salut film yang diproduksi oleh LAFI DITKESAD Bandung yang mengandung Antalgin®, Vitamin B kompleks dan Caffein."
Jadi kemungkinan isinya metampiron, vitamin B kompleks, dan Caffeine.
http://cjp.jurnal.stikescendekiautamakudus.ac.id/index.php/cjp/article/view/5/10
27 September 2018, 19:33

dr. Michael Kevin Robby Setyana
Dokter Umum
Terimakasih atas jawabannya, dr. Andre