Light therapy untuk penanganan akne - Kulit Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo Dok, ijin tanya, akhir-akhir ini banyak sekali produk komersil berupa light therapy mask yang dijual dengan klaim dapat mengurangi akne, mencegah skin...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Light therapy untuk penanganan akne - Kulit Ask The Expert

    Dibalas 22 Maret 2022, 16:44
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo Dok, ijin tanya, akhir-akhir ini banyak sekali produk komersil berupa light therapy mask yang dijual dengan klaim dapat mengurangi akne, mencegah skin aging, dan mengurangi eritema pada kulit.

    Apakah benar Dok, light therapy ini efektif dan aman dalam menangani masalah kulit seperti yang telah disebutkan? Bila iya, bagaimana dengan frekuensi dan durasi pemakaiannya ya Dok? 

    Terima kasih. 

22 Maret 2022, 16:44

Alo Dokter,

Terima kasih atas partisipasinya dalam forum Ask the Expert hari ini,

Light therapy atau photodynamic therapy sudah diteliti dapat membantu mencerahkan wajah, menghilangkan flek bekas jerawat, mengurangi kadar minyak berlebih pada wajah, terapi jerawat hingga menghaluskan pori-pori kulit wajah. Terapi PDT  bersifat noninvasif. Beberapa keuntungan lain dari terapi ini adalah:

  1. Aman, efektif, dan tidak menyebabkan efek samping sistemik sehingga bisa dikerjakan sebagai home maupun office treatment
  2. Mencegah peningkatan resistensi antibiotic
  3. Jarang menimbulkan efek samping lokal pada kulit, seperti rasa nyeri dan terbakar, timbul eritema, edema, pustul, krusta, dan eksfoliasi
  4. umumnya dapat ditoleransi pasien dengan baik 

Efek samping ringan berupa rasa gatal tanpa kelainan fisik yang tampak, sehingga tidak diperlukan terapi khusus. Efek samping lain yang pernah dilaporkan dari penelitian lain namun kecil angka kejadiannya) berupa iritasi kulit, kulit kering, kulit mengelupas, rasa gatal atau terbakar, flare up lesi akne, dan perubahan pigmentasi.

Tidak semua merk PDT mask yang ada di pasaran memiliki uji klinis yang baik dan sudah dipubikasi, namun bila ingin mencoba silahkan. Perihal durasi dan frekuensi karena kekuatan dan kualitas PDT bisa bervariasi, sebaiknya gunakan sesuai anjuran produsen.

Semoga bisa membantu,

Salam Sehat.

SK Sulistyaningrum

 Terima kasih.