Siang dr. Suyanti, Sp. T.H.T.K.L,Saya ada pasien dengan limfadenopati servikal multipel sejak 2 minggu yang lalu, tetapi tidak ada riwayat ISPA, faringitis,...
Limfadenopati di leher - THT Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Limfadenopati di leher - THT Ask the Expert
Dibalas 31 Maret 2022, 13:12
Anonymous
Dokter Umum
Siang dr. Suyanti, Sp. T.H.T.K.L,
Saya ada pasien dengan limfadenopati servikal multipel sejak 2 minggu yang lalu, tetapi tidak ada riwayat ISPA, faringitis, atau sakit lainnya. Apakah yang mungkin menjadi penyebab limfadenopatinya ya dok? Lalu, terapi seperti apa yang sebaiknya diberikan?
Terima kasih dok
Dibuat 31 Maret 2022, 13:02
31 Maret 2022, 13:12
dr.Suyanti, Sp.T.H.T.B.K.L
Dokter Spesialis THT
Alo dokter, Terima kasih atas pertanyaannya..
Adenopati servikal sendiri merupakan suatu kondisi pembesaran dari kelenjar getah bening di regio cervical..
Harus dibedakan terlebih dahulu onsetnya terjadi secara akut ataupun kronis..
Bila onset kurang dari 2 minggu cenderung ke Suatu kondisi akut.. untuk kondisi akut tersebut biasanya disebabkan proses infeksi baik infeksi bakteri ataupun virus
Ada beberapa faktor penyebab terjadinya pembengkakan pada limfadenopati servikal tersebut diantaranya proses infeksi telinga, hidung, tenggorokan infeksi pada gigi, infeksi pada mata seperti konjungtivitis, infeksi kelenjar liur,
Untuk pengobatannya sendiri harus kita cari sumber infeksi yang menjadi faktor pencetus....Dapat kita berikan antibiotik broadspectrum sebagai tatalaksana awal..dievaluasi dalam 2 sampai 4 Minggu kedepan.. bila limfadenopati nya belum mengecil dan dirasakan semakin membesar disarankan pemeriksaan penunjang seperti pemeriksaan biopsi untuk diagnosa pastiSemoga dapat membantu dok..
Adenopati servikal sendiri merupakan suatu kondisi pembesaran dari kelenjar getah bening di regio cervical..
Harus dibedakan terlebih dahulu onsetnya terjadi secara akut ataupun kronis..
Bila onset kurang dari 2 minggu cenderung ke Suatu kondisi akut.. untuk kondisi akut tersebut biasanya disebabkan proses infeksi baik infeksi bakteri ataupun virus
Ada beberapa faktor penyebab terjadinya pembengkakan pada limfadenopati servikal tersebut diantaranya proses infeksi telinga, hidung, tenggorokan infeksi pada gigi, infeksi pada mata seperti konjungtivitis, infeksi kelenjar liur,
Untuk pengobatannya sendiri harus kita cari sumber infeksi yang menjadi faktor pencetus....Dapat kita berikan antibiotik broadspectrum sebagai tatalaksana awal..dievaluasi dalam 2 sampai 4 Minggu kedepan.. bila limfadenopati nya belum mengecil dan dirasakan semakin membesar disarankan pemeriksaan penunjang seperti pemeriksaan biopsi untuk diagnosa pastiSemoga dapat membantu dok..