“Dok, apakah Coronavirus bisa menyebar lewat makanan?” - Pertanyaan tanpa keluhan seperti ini, juga merupakan salah satu jenis pertanyaan yang sering...
Bagaimana menanggapi pertanyaan non-klinis dalam chat bersama dokter - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Bagaimana menanggapi pertanyaan non-klinis dalam chat bersama dokter

“Dok, apakah Coronavirus bisa menyebar lewat makanan?” - Pertanyaan tanpa keluhan seperti ini, juga merupakan salah satu jenis pertanyaan yang sering ditanyakan pengguna. Lalu bagaimana dokter menanggapinya?
Pada kasus diatas, perlu diingat bahwa komponen jawaban dalam menjawab yaitu terdiri atas anamnesis, differential diagnosis, warning sign dan saran ke dokter. Oleh karena itu, dokter bisa memulai dengan anamnesis keluhan terlebih dahulu. Jika terdapat keluhan, maka yang dokter lakukan adalah eksplorasi lanjut terhadap keluhan yang disebutkan dan dilanjutkan dengan komponen jawaban lainnya. Tentu, tidak lupa menjawab pertanyaan utama user setelahnya.
Namun, apabila pengguna tidak memiliki keluhan, dokter bisa langsung menjelaskan mengenai pertanyaan utama pengguna. Sebagai tambahan pada pertanyaan mengenai Coronavirus, dokter tetap dapat memberikan edukasi mengenai pencegahan COVID-19 sebagai pengganti poin home management dan memberikan warning sign berupa gejala-gejala dari COVID-19 yang perlu diwaspadai.
Bagaimana pengalaman dan tanggapan TS dokter ketika menemukan pertanyaan tersebut?
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)