Profilaksis Malaria yang tepat bagaimana - Diskusi Dokter

general_alomedika

Apakah boleh doksisiklin sebagai profilaksis malaria diberikan 2x dalam setahun dikarenakan pasien pergi ke daerah endemi 2x dalam setahun.Terimakasih

Diskusi Dokter

26 April 2021, 14:09

Alo dr. Nevi, coba bantu menjawab dan ikut berdiskusi ya dok.. untuk kemoprofilaksis malaria dengan pemberian Doksisiklin pemberiannya tidak dianjurkan jika lebih dari 6 bulan. Oleh karena itu, mungkin perlu diperhatikan juga riwayat ke daerah endemisnya dalam kurun waktu berapa lama. 

Selain itu juga sebagai profilaksis dapat diterapkan upaya lainnya dok seperti proteksi personal untuk mencegah gigitan nyamuk dengan pemakaian obat pengusir nyamuk, pemasangan kelambu, serta memakai pakaian yang mencegah gigitan nyamuk.

Berikut artikel dari Alomedika yang dapat membantu mengenai profilaksis malaria dok https://www.alomedika.com/profilaksis-malaria

Semoga dapat membantu, turut menyimak juga diskusi TS lainnya.. CMIIW, terima kasih dok.

26 April 2021, 14:11
Baik terimakasih dok
26 April 2021, 14:10

ALO, dr. Nevi!

Sesi Ask The Expert bersama spesialis penyakit dalam sudah berakhir. Untuk dapat berdiskusi bersama dokter spesialis, pantau terus jadwal Ask The Expert Alomedika ya, Dok..

26 April 2021, 14:11
Siap dok
26 April 2021, 16:43
Alo Dokter,CMIIW tidak ada batasan frekuensi konsumsi obat dok bila memang pasien bolak balik ke daerah endemis. Setuju dok, pdoman malaria terbaru tetap menggunakan doksisiklin 100 mg/hari yang dikonsumsi sampai 1 bln setelah kembali dari daerah endemis namun maksimal dikonsumsi selama 6 bln.  Selain kemoprofolaksis,  dianjurkan utk memakai kelambu/kawat nyamuk, penggunakan repellant dan  pakaian panjang yg bisa menutupi sebagian besar tubuh dok.