Ruptur V Femoralis + Trombus A Femoralis post KLL - Diskusi Dokter

general_alomedika

mau share pengalaman semalam. pasien laki2 57th Mengalami kecelakaan tunggal sepeda motor dan inguinal (S) terbentur setang motor. lalu dibawa ke RS terdekat...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Ruptur V Femoralis + Trombus A Femoralis post KLL

    Dibalas 07 Mei 2018, 20:20

    mau share pengalaman semalam. pasien laki2 57th Mengalami kecelakaan tunggal sepeda motor dan inguinal (S) terbentur setang motor. lalu dibawa ke RS terdekat dan dilakukan penanganan primary survey, secondary survey selanjutnya dilakukan operasi, durante operasi didapatkan perdarahan disekitar inguinal (S), namun sumber perdarahan tsb sulit ditemukan Dan dilanjutkan penjahitan diluka operasi lalu dirujuk ke RS dengan fasilitas yg lebih lengkap, dan Setelah kami nilai primary survey sudah aman termasuk circulation tidak didapatkan tanda hipovolemi lalu dilakukan secondary survey didapatkan ada hematom pada inguinal (S) berukuran kurang lebih 20x25 cm dengan perabaan A. femoralis (S), poplitea (S), tibialis posterior (S) dan dorsalis pedis (S) yang menurun disertai perabaan femur-pedis (S) teraba dingin, dengan saturasi dibawah 50% pada kelima digiti pedis (S). lalu kami lanjutkan dengan explore segera untuk mengejar golden periode Dan mencegah naiknya MESS (score). durante operasi didapatkan adanya ruptur pada v femoralis (S) dan trombus pada A. femoralis (S). dilakukan penjahitan primer pada vena femoralis Dan trombektomy pada sisi proksimal Dan distal dari A. femoralis (S). setelahnya didapatkan kontraksi mulai teraba pada A. femoralis - dorsalis pedis (S), saturasi sudah mulai naik diatas 90%.