beberapa jam yang lalu, ada yang mengaku sejawat kita sama sama pengguna aplikasi ini, ngeDM akun instagram jrxsid dengan fake akun. kira kira kalau disini...
Mengajak diskusi mengenai pengguna aplikasi Alomedika yang memberikan pernyataan tidak benar di IG - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
19 Mei 2020, 11:58
dr.Yustiadenta Widya Andika Sp.M
Dokter Spesialis Mata
Alo TS sekalian, hal seperti ini sangat merugikan kredibilitas validitas sebagai platform online. Saya harap dari tim management segera menelusuri dan menindaklanjuti hal ini. Keamanan data data juga perlu diperketat mengingat semua info kita upload kesini STR, ijasah, dan serkom
Terimakasih.
Terimakasih.
19 Mei 2020, 12:23
dr.Zada Febrial Effendy, Sp.KK
Dokter Spesialis Kulit
Menurut saya harus ada penegasan dari alomedika.. Krn nama alomedika di catut di gambar tsb. Pembenaran beliau dokter, seharusnya menggunakan str, sip atau kartu idi saja.. kalau hanya dengan ss alomedika tsb bisa saja org lain menyalahgunakan.
19 Mei 2020, 12:29
dr.Ciho Olfriani
Dokter Umum
ALO, Dokter!
Terima kasih atas perhatian Teman Sejawat yang begitu besar kepada Alomedika.
Sampai saat ini, tim Alomedika terus memantau pengguna baru yang melakukan registrasi. Apabila data registrasi tidak resmi/valid, maka akun akan segera kami nonaktifkan.
Alomedika dan Alodokter berusaha keras untuk menyajikan informasi medis berdasarkan bukti untuk user dan dokter, dan sudah sangat proaktif dalam memberikan informasi tentang Covid-19 melalui artikel, webinar, maupun program lainnya, untuk mendukung komunitas medis maupun masyarakat awam.
Saran dari TS akan kami tampung dan kami jadikan bahan pertimbangan untuk perkembangan Alomedika ke depannya.
Mohon agar terus mendukung kami. Salam Alomedika!
19 Mei 2020, 21:34
dr.Denisa Alfadilah
Dokter Umum
Jadi yang beliau screenshot pun bukan pertanyaan beliau sendiri ya dr. Nurul?
Wah sangat disayangkan kalau seperti ini, padahal (sepertinya) sejawat :(
Semoga segera ditindaklanjuti oleh Tim Alomedika 🙏
Wah sangat disayangkan kalau seperti ini, padahal (sepertinya) sejawat :(
Semoga segera ditindaklanjuti oleh Tim Alomedika 🙏
20 Mei 2020, 03:28
dr.areza eka permana
Dokter Umum
Sangat disayangkan ya. Ditengah pandemi covid-19, ada TS dokter yang mendukung teori konspirasi. Padahal Evidence based dari berbagai disiplin ilmu sudah terconfirm tentang bahaya covid. Seandainya memang benar ini TS adalah dokter freelance maka perlu ada pelurusan pemikiran dari temen temen TS lainya biar tidak terjerumus lebih dalam dalam teori yang g bisa di buktikan dengan akal sehat
22 Mei 2020, 02:33
dr.Wahyu Tri Hidayati
Dokter Umum
18 Mei 2020, 21:02
iya kok bsa anonym.ada keanehan
22 Mei 2020, 02:45
dr.Elfira
Dokter Umum
Saya yakin sepertinya ini bukan dokter yg kirim. Bisa saja itu screenshot orang lain yg di ambil sembarang trus di kirim ke artis itu. Atau mungkin artis itu sendiri yg screenshot sendiri dari akun temennya yang kebetulan mungkin dokter jg. Trus dya sendiri juga yg kirim
22 Mei 2020, 19:22
dr. Soeklola SpKJ MSi
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Semoga kondisi ini dapat segera teratasi. Memang rasanya aneh jika seseorang perlu menggunakan akun palsu dan menyembunyikan identitasnya.
Jika benar, buat apa disembunyikan.🙏
Jika benar, buat apa disembunyikan.🙏