Skin test apakah memungkinkan untuk dilakukan sebelum vaksinasi COVID-19 - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, izin bertanya, apakah untuk pedoman persiapan vaksinasi telah tersedia? Lalu apakah orang dengan dermatitis atopi ataupun asma boleh divaksinasi?...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Skin test apakah memungkinkan untuk dilakukan sebelum vaksinasi COVID-19

    Dibalas 12 Januari 2021, 17:16

    Alo dokter, izin bertanya, apakah untuk pedoman persiapan vaksinasi telah tersedia? Lalu apakah orang dengan dermatitis atopi ataupun asma boleh divaksinasi? Apakah memungkinkan untuk melakukan skin test sebelum sebelum dilakukan vaksinasi? Terimakasih dokter.

12 Januari 2021, 15:23

Alo dr. Nurul Falah izin ikut berdiskusi 
Dari sumber yang saya baca pada seseorang dengan riwayat alergi atau asma belum ada mengatakan tidak diperbolehkan untuk diberikan vaksin covid-19, dalam sumber ini kriteria yang tidak diberikan adalah  pasien yang sedang menjalani terapi imunosupresif, dan pasien yang mengalami kondisi imunokompromais saat penelitian berlangsung.

Dan untuk pemberian vaksin mungkin sama seperti pemberian vaksin lainnya yaitu tidak digunakan skin test, sehingga setelah pemberian vaksin harus diperhatikan reaksi efek samping yang dapat terjadi adalah reaksi lokal, yaitu nyeri dan bengkak pada lokasi penyuntikan; dan reaksi sistemik, yaitu kelelahan dan nyeri kepala selama 1–2 hari setelah vaksinasi. 

Berikut sumber yang saya baca, CMIIW:
https://www.alomedika.com/keamanan-dan-efikasi-vaksin-covid19
https://www.alomedika.com/pengembangan-mutakhir-vaksin-covid-19

12 Januari 2021, 15:25
Baik dr. Retma, terimakasih atas sharing nya ☺🙏
12 Januari 2021, 16:07
Alo Dokter,
Berdasarkan rekomendasi PAPDI, boleh dok dan rasanya tdk perlu skin test dok krn umumnya vaksin tdk memerlukan skin test CMIIW.Ref: https://www.google.com/url?sa=t&;source=web&rct=j&url=https://rsud.magelangkab.go.id/download/file/Rekomendasi%2520PAPDI%2520Tentang%2520Pemberian%2520Vaksinasi%2520COVID19%2520SinovacInactivated%2520pada%2520Pasien%2520dengan%2520Penyakit%2520Penyerta%2520Komorbid.pdf&ved=2ahUKEwisiLP0hJbuAhXN7HMBHfUzALoQFjACegQIAxAB&usg=AOvVaw0FP34wsOoFoHJYA3SFhqDG
12 Januari 2021, 16:44
Terlampir dok rekomendasinya.
Rekomendasi PAPDI Tentang Pemberian Vaksinasi COVID19 SinovacInactivated pada Pasien dengan Penyakit Penyerta Komorbid.PDF
12 Januari 2021, 17:16
Baik dr. Pika, terimakasih atas informasinya ya ☺🙏