Alodok, izin bertanya mengenai tes MMPI. Sepaham saya tes MMPI dilakukan untuk dpt mengetahui gambaran psikopatologi seseorang. Namun bisa juga dapat...
Melakukan tes MMPI atas permintaan sendiri - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Melakukan tes MMPI atas permintaan sendiri

Alodok, izin bertanya mengenai tes MMPI. Sepaham saya tes MMPI dilakukan untuk dpt mengetahui gambaran psikopatologi seseorang. Namun bisa juga dapat digunakan utk melihat gambaran dimensi kepribadian. Apakah Tes MMPI boleh dilakukan atas permintaan sendiri? Atau tes mmpi memerlukan indikasi/gangguan tertentu (selain sebagai syarat masuk suatu instansi)? Terimakasih

Alo Dr. Nafisah!
Tes MMPI sering digunakan tes untuk mengetahui kepribadian dan psikopatologi. Tes ii sudah di standdisasi dan memiliki perubahan-perubahan yang bisa ditujukan kepada siapa tes ini ditunjukan (MMPI untuk dewasa ataupun remaja). Seringkali digunakan untuk membantu mencari diagnosis banding, sebagai forensic pathology, sebagai skrining pekerjaan.
Tes MMPI boleh dilakukan atas permintaan sendiri, karena salah satu kegunaanya adalah sebagai skrining. Akan tetapi, interpretasi harus tetap dilakukan oleh psikiater.
Dokter bisa coba membaca link ini.
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/27752979
Menurut saya seperti itu dok.

Alo Dok,
Setuju dengan dr. Renate, MMPI biasa digunakan untuk mengukur psikopatologi. Di, Indonesia yang digunakan MMPI II cmiiw, dan boleh dilakukan atas permintaan sendiri. Tujuannya biasaya untuk melanjutkan pendidikan atau syarat pekerjaan dok.


MMPI merupakan salah satu pemeriksaan penunjang di bidang psikiatri yang tujuannya mengetahui
1.Traits kepribadian
2.Psikopatologi
Setelah klien mengisi pertanyaan, maka akan keluar hasil salam bentuk grafik yang akan diinterpretasikan secara klinis...MMPI hanya bisa diinterpretasikan oleh individu yang sudah terlatih..
MMPi bisa dilakukan atas permintaan pribadi atau permintaan khusus dari lembaga atau perusahaan tertentu....
Hal penting lainnya, karena MMPI ini hanya alat pendukung, maka diperlukan wawancara psikiatri terstruktur yang dilakukan secara benar sehingga keseluruhan hasil interpretasinya dapat dipertanggungjawabkan
semoga membantu
Salam,