Tindakan operasi polipektomi dengan endoskopi - Diskusi Dokter

general_alomedika

Pasien laki-laki usia 41 tahun, memiliki Polip Nasi Posterior, memeriksakan dirinke Poli THT sebuah RS. Disarankan untuk Tindakan Polipektomi / pengangkatan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Tindakan operasi polipektomi dengan endoskopi

    Dibalas 09 Oktober 2023, 15:15

    Pasien laki-laki usia 41 tahun, memiliki Polip Nasi Posterior, memeriksakan dirinke Poli THT sebuah RS. Disarankan untuk Tindakan Polipektomi / pengangkatan Polip Nasi Posterior, dengan alat bantu Endoskopi. Pasien datang kepada saya untuk konsultasi. Pertanyaannya, setahu saya operasi pengangkatan Polip Nasi, menggunakan alat bantu Rhinoskopi. Apakah betul, dapat digantikan dengan alat Endoskopi? Sebab Pasien ini diarahkan menunggu jadwal operasi, dikarenakan giliran penggunaan alat Endoskopi tersebut.

    Mohon pencerahan TS sekalian.

09 Oktober 2023, 14:16

ALO dr. Aud, tindakan polipektomi dilakukan di dalam kamar operasi yang steril, sehingga menggunakan endoskopi. Namun, istilah endoskopi melalui meatus nasal disebut rhinoscopy sih. 

Referensi terapi polip nasal: https://www.alomedika.com/penyakit/telinga-hidung-tenggorokan/polip-nasal/penatalaksanaan

https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/17063747/

09 Oktober 2023, 15:15
Baik, terima kasih, Dokter. 😃