Pasien datang dgn wajah seperti ini, dirasakan sudah 6 bln awalnya bentol2 gatal setelah itu melepuh seperti panas 1 biji baru meletus jadinya seperti ini...
Pasien dengan bentol gatal pada wajah - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pasien dengan bentol gatal pada wajah
Pasien datang dgn wajah seperti ini, dirasakan sudah 6 bln awalnya bentol2 gatal setelah itu melepuh seperti panas 1 biji baru meletus jadinya seperti ini mohon petunjuknya.
ALO Dokter,
Izin ikut berdiskusi ya, Dok. Mungkin pasien bisa dianamnesis lebih lanjut untuk memastikan apakah lesi awal yang muncul benar berupa lepuhan (vesikel/bullae) dan berapakah ukurannya kira-kira. Ada beberapa diagnosis banding yang memungkinkan untuk lepuhan kulit, misalnya pemfigoid bulosa, cicatricial pemfigoid, dan drug-induced bullous disorder. Untuk informasi lebih detail tentang diagnosis banding lepuhan kulit dan pendekatan diagnosisnya, dokter mungkin dapat meninjau referensi berikut ya: https://dermnetnz.org/topics/blistering-skin-conditions
Mungkin ada teman sejawat lain yang ingin menambahkan, terima kasih.