Antibiotik Intracameral Post Operasi Katarak Untuk Mencegah Endoftalmitis

Oleh :
dr. Gisheila Ruth Anggitha

Injeksi antibiotik intracameral mulai banyak digunakan, karena diduga bermanfaat dalam mencegah endoftalmitis post operasi katarak. Endoftalmitis merupakan inflamasi pada segmen anterior dan posterior mata yang terjadi setelah operasi intraokuler. Endoftalmitis adalah komplikasi yang dapat menyebabkan penurunan tajam penglihatan seseorang, bahkan kebutaan.

Protokol operasi dengan tindakan aseptik, penggunaan povidone iodine selama operasi, isolasi kelopak dan bulu mata, dan teknik operasi dapat mengurangi risiko endoftalmitis post operasi katarak. Selain itu, saat ini semakin banyak dokter mata yang menggunakan antibiotik intracameral sebagai profilaksis tambahan, ataupun sebagai pengganti antibiotik topikal perioperatif.[1,2]

Penyebab Endoftalmitis Post Operasi Katarak

Referensi