Efek Penurunan Berat Badan terhadap Gout

Oleh :
dr.Kurnia Agustina Sitompul, M.Gizi, Sp.GK

Penurunan berat badan selama ini dinilai bermanfaat untuk pasien gout karena diduga dapat mengurangi keparahan gejala gout dan risiko flare gout. Akan tetapi, bukti klinis yang mendasari rekomendasi penurunan berat badan pada pasien gout ini sebenarnya masih bersifat lemah.[1,2]

Berdasarkan Global Burden of Disease, gout merupakan salah satu peradangan sendi yang paling banyak terjadi di kawasan Asia Pasifik. Gout terjadi akibat hiperurisemia, yang disebabkan oleh produksi asam urat berlebihan atau kurangnya eliminasi asam urat melalui ginjal dan saluran cerna. Hiperurisemia dapat diperparah dengan adanya komorbiditas yang lazim dialami pasien, seperti hipertensi (75%), gagal ginjal kronis (GGK) (70%), obesitas (53%) dan penyakit kardiovaskular (10-14%).[1,2]

 

Referensi