Izin bertanya sejawat sekalian. Pasien 60 thn datang ke puskesmas dg keluhan diare 6x tidak lendir darah, mual, dan nyeri perut sejak 1 hari smrs. Pmx fisik...
Pasien usia 60 tahun dengan diare - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pasien usia 60 tahun dengan diare
Dibalas 21 Mei 2022, 18:04
Anonymous
Dokter Umum
Izin bertanya sejawat sekalian. Pasien 60 thn datang ke puskesmas dg keluhan diare 6x tidak lendir darah, mual, dan nyeri perut sejak 1 hari smrs. Pmx fisik awal TTV dbn, tanda dehidrasi tidak ada, BU meningkat. Pmx DL awal leukositosis. Pasien diterapi dg RL, metoclopramid, sucralfate, attapulgite, metronidazole. Hari ini h-3 pasien dirawat, BU sudah dbn, DL FL semua dbn, namun mual dan diare masih 5x sejak tadi pagi. Apakah sekiranya ada etiologi lain yg menyebabkan diarenya ya? Apakah ada advice terapi tambahan yg bisa ditambahkan? Terima kasih sebelumnya 🙏
Dibuat 20 Mei 2022, 12:12
20 Mei 2022, 15:52
dr. Bimo Kusumo Bhirowo, Sp. An
Dokter Spesialis Anestesiologi dan Terapi Intensif
Alo dokter, Mungkin dievaluasi juga obat obatan lain dok seperti metronidazole. Metronidazole ini anti protozoa yang juga bisa menyebabkan mual muntah dan diare. Kalau tidak ada indikasi pemberian mungkin bisa dicoba untuk dihentikan
20 Mei 2022, 15:11
dr.Nyoman Yussi Arivani
Dokter Umum
Saran tambahkan probiotik tab dan zink untuk memperbaiki mukosa usus dan menambah bakteri baik di usus.
20 Mei 2022, 12:47
dr. Tjio Hartono Winata
Dokter Umum
Fili ususnya msh belum reaksi. Berikan saja obat diare dan balance cairan spt oralit. Dan vitamin serta atasi mualnya dgn obat lambung dan mual. Umumnya seminggu kemudian atau 10 hari membaik