Rekomendasi diet untuk wanita hamil dengan obesitas - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alodokter, apakah ada anjuran pola makan atau berapa asupan kalori yang bisa dikonsumsi oleh ibu hamil dengan obesitas? Terimakasih

Diskusi Dokter

25 April 2019, 00:12
dr. Darrell Fernando, SpOG
dr. Darrell Fernando, SpOG
Dokter Spesialis Kandungan
Alodoc

Wanita obese yang hamil maksimal kenaikan berat badannya 7-9 kg selama kehamilan. Pola makan tentunya dengan gizi seimbang. Wanita hamil yg obese juga tidak dianjurkan utk diet, bila ingin diet sebaiknya pada periode prakonsepsi. 
25 April 2019, 09:04
Untuk konsumsi karbohidrat perlu dikurangi atu dengan porsi sesuai kebutuhan kalori per hari ya dok? 
25 April 2019, 07:10

Alo dokter!

Setuju dengan dr.Darrell , saya menambahkan sedikit dok, ada studi yang menunjukkan bahwa kenaikan berat badan < 5kg pada pasien overweight dan obesitas berkaitan dengan peningkatan risiko KMK, penurunan fat mass, lean mass, dan head circumference bayi . Jadi walaupun obesitas, pasien tetap harus naik berat badan adekuat ,dok..

Ini studi yang saya temukan, jika ada sejawat yang ingin membaca lebih lanjut https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4117705/

25 April 2019, 09:04
Teimakasih dok:)