Alo dokter, apa saja tindakan dan kompetisi yang dapat dilakukan oleh dokter umum yang mau membuka praktik pribadi dokter estetika? (Bukan klinik)Mungkin ada...
Tindakan dan kompetisi apa saja yang dapat dilakukan oleh dokter umum yang membuka praktik pribadi dokter estetika - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Tindakan dan kompetisi apa saja yang dapat dilakukan oleh dokter umum yang membuka praktik pribadi dokter estetika
Alo dokter, apa saja tindakan dan kompetisi yang dapat dilakukan oleh dokter umum yang mau membuka praktik pribadi dokter estetika? (Bukan klinik)
Mungkin ada yg mau share pengalaman di sini 😊
Terimakasih dok 🙏
ALO Dokter,
Izin ikut berdiskusi ya. Sepertinya kalau perihal kesehatan kulit, saat ini SKDI atau Standar Kompetensi Dokter Indonesia untuk dokter umum masih hanya mencantumkan akne vulgaris ringan, hidradenitis supuratif, dermatitis perioral, dan miliaria dalam "tingkat kemampuan 4". Penyakit-penyakit tersebut bisa ditata laksana hingga tuntas oleh dokter umum. Sementara itu, beberapa penyakit lain masuk "tingkat kemampuan 3" yang berarti dokter umum memberi terapi awal lalu merujuk ke dokter spesialis. Kalau untuk laser, suntik botulinum toxin, dan tindakan invasif lainnya sepertinya belum tercantum dalam SKDI dokter umum saat ini.
https://cdkjournal.com/index.php/CDK/article/viewFile/474/262
http://www.kki.go.id/assets/data/arsip/SKDI_Perkonsil,_11_maret_13.pdf