Alo docs!Ada pasien saya, laki2 usia 57 tahun. Post stroke nonhemorrhagik 2 tahun lalu. Sampai skrg masih terkontrol baik, masih konsumsi obat dari SpS...
Kaku setelah berhenti konsumsi Gabapentin - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Kaku setelah berhenti konsumsi Gabapentin

Alo docs!
Ada pasien saya, laki2 usia 57 tahun. Post stroke nonhemorrhagik 2 tahun lalu. Sampai skrg masih terkontrol baik, masih konsumsi obat dari SpS (aspilet, atorvastatin, mecobalamin). Tidak ada riwayat HT, tidak ada riwayat DM. Kolesterol dalam batas normal terkontrol obat.
Kekuatan 5/5/5/5. Refleks fisiologis normal, patologis tidak ada. Keluhan hanya kesemutan ringan di lengan kiri, sejak 2 tahun lalu. Pasien sudah fisioterapi, akupunktur, tp tetap kesemutan. Terakhir kali kontrol, pasien disarankan untuk stop gabapentin (selama 2 tahun terakhir konsumsi gabapentin setiap hari).
Kemudian pasien datang ke klinik saya, dengan keluhan kaku di tangan kanan tiba2. Sampai jari2 sulit digerakkan. Pasien mengaku setelah stop gabapentin tiba2 langsung kaku.
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)