Bagaimana rencana terapi hipertensi usia muda - Diskusi Dokter

general_alomedika

Pasien datang ke PKM dgn keluhan tekanan darah tinggi ( 160/100) dan nyeri dada menjalar kelengan kanan.Riwayat HT sejak usia 19 tahun, tdk konsumsi obat HT....

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Bagaimana rencana terapi hipertensi usia muda

    Dibalas 04 Februari 2021, 08:42
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Pasien datang ke PKM dgn keluhan tekanan darah tinggi ( 160/100) dan nyeri dada menjalar kelengan kanan.

    Riwayat HT sejak usia 19 tahun, tdk konsumsi obat HT. HT muncul setelah di pemasangan drainase Efusi pleura.

    Riwayat TB, berobat tuntas

    Riwayat efusi pleura ( Sudah di drainase).

    Mohon rencana terapi untuk HT usia muda apa dok?

04 Februari 2021, 08:42

Alo dokter, ikut berdiskusi..

Jadi pasien ini saat ini berusia berapa ya? Tata laksana hipertensi dipengaruhi tipe hipertensi, apakah esensial atau disebabkan gangguan organ lain. Jika ada kelainan organ lain, seperti jantung, paru, ginjal sebaiknya ikut diterapi juga.

Penatalaksanaan hipertensi selalu diawali dengan perbaikan gaya hidup (nonfarmakologis), dan jika hipertensi sudah >160/100 mmHg dianjurkan untuk minum obat hipertensi (farmakologis). Dapat dilihat lengkap di artikel Alomedika: https://www.alomedika.com/penyakit/kardiologi/hipertensi/penatalaksanaan

Oya dok, harus diinvestigasi juga penyebab nyeri dada yang menjalar ke lengan tangannya, karena angina pektoris dapat dialami individu muda. Referensi: https://www.alomedika.com/penyakit/kardiologi/angina-pektoris