Alo dr. Johannes Albert SpBP-RE. Ijin bertanya, Kapan sebaiknya pasien trauma wajah dirujuk ke rumah sakit yang memiliki spesialis bedah plastik? Batasan...
Indikasi rujukan pasien dengan trauma wajah - Bedah Plastik Ask The Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Indikasi rujukan pasien dengan trauma wajah - Bedah Plastik Ask The Expert
Alo dr. Johannes Albert SpBP-RE. Ijin bertanya, Kapan sebaiknya pasien trauma wajah dirujuk ke rumah sakit yang memiliki spesialis bedah plastik? Batasan kasus apa yang dapat ditangani oleh dokter umum? terimakasih dokter..
Alo dokter, terima kasih untuk pertanyaannya. Kasus trauma yang memerlukan perawatan spesialistik bedah plastik adalah kasus yang berpotensi menyebabkan gangguan fungsi (maloklusi, diplopia, tidak bisa membuka mulut, paresis pada pergerakan otot wajah, potensi menyebabkan gangguan estetik yang signifikan, gangguan bernapas) atau mengenai struktur-stuktur anatomis yang penting (saraf wajah, kelopak mata, saluran air liur, kelenjar air mata, kelenjar air liur). Bila tidak ada tanda dan gejala atau kecurigaan masalah-masalah yang sudah saya sebutkan, maka dapat ditangani oleh dokter umum.