Pasien anak laki-laki berusia 12 tahun datang dengan keluhan kram rasa tidak nyaman pada tengkuk sejak 2 minggu lalu - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter. Saya memiliki pasien anak laki-laki berusia 12 tahun datang dengan keluhan kram rasa tidak nyaman pada tengkuk sejak 2 minggu lalu. Keluhan nyeri...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien anak laki-laki berusia 12 tahun datang dengan keluhan kram rasa tidak nyaman pada tengkuk sejak 2 minggu lalu

    Dibalas 07 Oktober 2021, 22:10
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter. Saya memiliki pasien anak laki-laki berusia 12 tahun datang dengan keluhan kram rasa tidak nyaman pada tengkuk sejak 2 minggu lalu. Keluhan nyeri dan riwayat trauma disangkal pasien. Untuk meredakan keluhan pasien sering menggerakan leher ke kiri dan ke kanan sehingga terasa nyaman. Mohon masukkan diagnosis dan tatalaksana untuk kasus ini. Terima kasih dok.

07 Oktober 2021, 19:46
Coba analisa aspek ergonomis nya dok, apakah bantal terlalu tinggi ? Atau terlalu lama menunduk, durasi pemakaian gadged dllKapan muncul keluhan ?
Keluhan berkurang-hilang kalau dibagaimanakan ? Memberat kalau bagaimana ?Mungkin bisa membuka jalan untuk solusi.
Terimakasih dok.
07 Oktober 2021, 20:12
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Baik dok, terima kasih untuk masukkannya.
07 Oktober 2021, 22:10
Setuju 🙏🏼, cek ergonomiknya, kemungkinan spasme di bahu, bisa sambil dijajaki apa ada trigger point di sepanjang bahu sampai kepala
07 Oktober 2021, 19:45
dr.Richi Aditya, Sp.A
dr.Richi Aditya, Sp.A
Dokter Spesialis Anak
Tx simtomatik, Beri analgesik. Jika tdk membaik maka di workup lebih lanjut
07 Oktober 2021, 20:10
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Baik dok. Terima kasih.