Penanganan yang tepat untuk nyeri punggung bawah akibat berat badan - Rehabilitasi Medis Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Purwitasai D Sp.KFR, ijin bertanya dok, untuk low back pain yang sering ditemukan pasa pasien dengan berat badan berlebih, apa yang disarankan oleh...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Penanganan yang tepat untuk nyeri punggung bawah akibat berat badan - Rehabilitasi Medis Ask the Expert

    Dibalas 11 Januari 2022, 10:18

    Alo dr. Purwitasai D Sp.KFR, 

    ijin bertanya dok, untuk low back pain yang sering ditemukan pasa pasien dengan berat badan berlebih, apa yang disarankan oleh dokter untuk manajemennya? ?

    terima kasih 

11 Januari 2022, 10:18
dr. Purwitasari
dr. Purwitasari
Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi

Alo, dr. Roshni, terima kasih untuk pertanyaannya.

keluhan low back pain banyak sekali ditemukan pada pasien dengan kelebihan berat badan, sebagai akibat dari perubahan bentuk postur tubuh saat weight bearing. Manajemennya disarankan bersifat komprehensif, berupa:

1. Menurunkan berat badan. Hal ini dapat dilakukan dengan mempertimbangkan kalori yang dibutuhkan dan yang keluar.

2. Olahraga rutin. Berdasarkan ACSM olahraga rutin disarankan dengan peresepan

F: 3-5x/ minggu
I: intensitas sedang

T: 30-60 menit

T: low-impact exercise, seperti berenang, sepeda statis, jalan kaki.

3. Perubahan pola gaya hidup untuk mengurangi gaya hidup sedentary

Sebelum olahraga aerobik, perlu diingatkan pentingnya pemanasan untuk mengurangi resiko cedera olahraga, mengurangi frekuensi nyeri pinggang dan pemakaian alas kaki yang tepat.

Semoga cukup menjawab pertanyaannya yah dok. Terima kasih