Alo dokter. Berdasarkan guideline TB paru terbaru dari WHO apakah ada perbedaan bermakna dengan yang lama? Apakah sejawat ada yang punya panduannya? Terima...
Panduan Penatalaksanaan Tuberkulosis terbaru WHO - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Panduan Penatalaksanaan Tuberkulosis terbaru WHO
Dibalas 22 Juli 2022, 14:53
Anonymous
Dokter Umum
Alo dokter. Berdasarkan guideline TB paru terbaru dari WHO apakah ada perbedaan bermakna dengan yang lama? Apakah sejawat ada yang punya panduannya? Terima kasih.
Dibuat 21 Juli 2022, 15:35
22 Juli 2022, 14:53
dr.Dizi Bellari Putri
Dokter Umum
ALO dokter, ikut berdiskusi ya Dok. Apakah maksud dokter pedoman terbaru untuk terapi profilaksis TB dok? Pada pedoman terbaru WHO terkait terapi profilaksis pada pasien TB laten adalah:
- 6H atau 9H yakni isoniazid setiap hari selama 6 atau 9 bulan
- 3HP, yakni isoniazid dengan rifapentin setiap minggu selama 3 bulan
- 3HR, yakni isoniazid dengan rifampisin setiap hari selama 3 bulan
- 4R, yakni rifampisin setiap hari selama 4 bulan
- 1HP, yakni isoniazid dengan rifapentin setiap hari selama 1 bulan
- H+B6+CPT, yakni isoniazid, vitamin B6, dan kotrimoksazol tiap hari selama 6 bulan khusus untuk orang dengan HIV/AIDS
Info selengkapnya terkait penanganan TB bisa dibaca pada artikel berikut ya Dok: https://www.alomedika.com/penyakit/pulmonologi/tuberkulosis-paru/penatalaksanaan
Terimakasih.