Alo dr. Eduward, Sp. PD, izin bertanya dokter. Poin apa saja yang perlu diperhatikan dokter dalam meresepkan antibiotik melalui aplikasi telemedicine...
Peresepan antibiotik apa saja kah yang rasional pada aplikasi telemedicine - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Peresepan antibiotik apa saja kah yang rasional pada aplikasi telemedicine
Dibalas 16 Desember 2020, 13:30
dr. Nurul Falah
Dokter Umum
Alo dr. Eduward, Sp. PD, izin bertanya dokter. Poin apa saja yang perlu diperhatikan dokter dalam meresepkan antibiotik melalui aplikasi telemedicine sehingga dapat menghindari peresepan obat yang tidak rasional?
Terimakasih sebelummya dokter.
Dibuat 16 Desember 2020, 13:04
16 Desember 2020, 13:29
dr.Eduward Thendiono, SpPD,FINASIM
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Alo dr.Nurul,
Prinsip pemberian antibiotik secara rasional patut mempertimbangkan beberapa poin berikut: poin pertama adalah apakah benar ini kasus infeksi, kemudian apakah jenis infeksi yang dikonsulkan ini masih lokal atau sudah sistemik (sepsis), yang kedua ialah kemungkinan organisme yang menyebabkan infeksi tersebut, ketiga derajat infeksi apakah mild atau severe, keempat faktor komorbid pasien misalnya dm, gagal ginjal, kelima adalah umur pasien karena ini mempegaruhi dosis obat yang diberikan. Jika semua poin tersebut datanya sudah lengkap, langkah terakhir tinggal memilih jenis antibiotik oral (karena ini via telemedicine) yang tersedia disesuaikan dengan kemungkinan infeksi yang sedang dikonsulkan.
misalnya antibiotik cefadroxil oral cocok diberikan kepada infeksi skin dan soft tissue (mild degree).
Dokter dapat melihat pula artikel yang ada di alomedika (panduan praktis mengatasi peresepan antibiotik yang tidak tepat) untuk penjelasan tambahan.
Semoga bermanfaat.
Prinsip pemberian antibiotik secara rasional patut mempertimbangkan beberapa poin berikut: poin pertama adalah apakah benar ini kasus infeksi, kemudian apakah jenis infeksi yang dikonsulkan ini masih lokal atau sudah sistemik (sepsis), yang kedua ialah kemungkinan organisme yang menyebabkan infeksi tersebut, ketiga derajat infeksi apakah mild atau severe, keempat faktor komorbid pasien misalnya dm, gagal ginjal, kelima adalah umur pasien karena ini mempegaruhi dosis obat yang diberikan. Jika semua poin tersebut datanya sudah lengkap, langkah terakhir tinggal memilih jenis antibiotik oral (karena ini via telemedicine) yang tersedia disesuaikan dengan kemungkinan infeksi yang sedang dikonsulkan.
misalnya antibiotik cefadroxil oral cocok diberikan kepada infeksi skin dan soft tissue (mild degree).
Dokter dapat melihat pula artikel yang ada di alomedika (panduan praktis mengatasi peresepan antibiotik yang tidak tepat) untuk penjelasan tambahan.
Semoga bermanfaat.
16 Desember 2020, 13:30
dr. Nurul Falah
Dokter Umum
Baik dokter, terimakasih banyak atas informasinya dokter.