Alodokter, izin bertanya dok. Apakah ada kaitan khusus antara gejala Sindrom Dispepsia sebagai pencetus sesak nafas pada pasien Asma ataupun PPOK? Karena...
Hubungan antara sindrom dispepsia dengan asma atau PPOK - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Hubungan antara sindrom dispepsia dengan asma atau PPOK
Alodokter, izin bertanya dok. Apakah ada kaitan khusus antara gejala Sindrom Dispepsia sebagai pencetus sesak nafas pada pasien Asma ataupun PPOK? Karena saya sering mendapatkan pasien Asma ataupun PPOK yang datang ke IGD disertai gejala Sindrom Dispepsia? Terima kasih dok 🙏
Naiknya asam lambung secara berulang ke kerongkongan dapat merusak lapisan pharynx dan saluran respirasi ke paru. Hal ini akan menyebabkan kesulitan bernafas dan batuk terus- menerus, paru yg sering terpapar asam lambung juga akan lebih sensitif dan mudah iritasi.
Selain itu, naiknya asam lambung juga dapat menyebabkan saluran respirasi secara refleks mengencang dan menyempit/ bronchospasme bronchoconstriksi, agar asam lambung tdk masuk ke paru-paru. Penyempitan sal respirasi yg tejadi inilah membuat munculnya Asma, mohon koreksi n tambahan TS, suwun
ALO dr. Anggi,
Yang saya temukan spesifik hubungan GERD (bukan dispepsia) dengan Asma/PPOK.
GERD akan memicu serangan asma dan eksaserbasi akut dari PPOK, serta membuat asma sulit terkontrol.
Hal ini diduga karena refluks asam lambung akan memicu bronkospasme dan mikroaspirasi ke saluran pernapasan.
Sumber:
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4161609/
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4574848/
https://bmcpulmmed.biomedcentral.com/articles/10.1186/1471-2466-13-51
Di Alomedika juga sudah ada artikel yang membahas ini dok
https://www.alomedika.com/komplikasi-pulmonal-pada-gerd
https://www.alomedika.com/pengaruh-gerd-pada-pasien-asthma