Alo dok, izin bertanyaApa gejala awal di curigai adanya sumbatan pada pembuluh darah perifer? Apa yg dpt di saran kan ke pasien utk mencegah...
Sumbatan pembuluh darah di kaki - Jantung Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Sumbatan pembuluh darah di kaki - Jantung Ask the Expert
Alo dok, izin bertanya
Apa gejala awal di curigai adanya sumbatan pada pembuluh darah perifer?
Apa yg dpt di saran kan ke pasien utk mencegah terjadinya sumbatan di pembuluh darah perifer?
Terima kasih dok 🙏🙏🙏
Gejala awal bila terjadi sumbatan di sistem arteri, pada umumnya adalah kesemutan. Sedangkan bila ada sumbatan di sistem vena, gejala yang muncul awalnya adalah kaki kemeng dan bengkak.
Pembuluh darah manusia terdiri dari sistem arteri dan sistem vena. Jadi harus dibedakan antara keduanya, apakah sumbatan yang terjadi ada di sistem arteri dan sistem vena. Sumbatan yang terjadi di sistem arteri perifer, biasanya karena peristiwa arterosklerosis, pada pasien2 dengan faktor risiko kardiovaskular, seperti DM, HT ataupun penyakit sistemik seperti Takayashu, Burger Disease, dsb.
Sedangkan sumbatan di sistem vena, dapat terjadi karena stasis atau hiperkoagulasi. Stasis atau bendungan dapat terjadi pada pasien yang imobilisasi, atau pasien dengan malignancy. Sedangkan hiperkoagulasi dapat terjadi pada pasien dengan faktor risiko hiperkoagulasi, seperti trombositosis, covid 19, dsb.
Pada pasien2 dengan faktor risiko sumbatan arteri maupun vena, dapat diberikan antiplatelet atau antikoagulan, setelah kita memperhitungkan faktor risiko perdarahan. Bila resiko rendah perdarahan, baru dapat diberikan obat2an pengencer darah.