Etiologi Trachoma
Etiologi trachoma adalah bakteri obligat intraseluler gram negatif, Chlamydia trachomatis, secara khusus yaitu serovar A, B, Ba, dan C. Transmisi C. trachomatis secara langsung adalah eye-to-eye contact dan hand-eye contact.
Secara tidak langsung, trachoma dapat menular melalui barang-barang rumah yang terkontaminasi maupun melalui lalat/eye-seeking flies dengan nama spesies Musca sorbens yang telah menghinggapi sekret penderita trachoma.[3,9,10,15]
Faktor Risiko
Faktor risiko utama trachoma adalah sanitasi buruk dan keterbatasan akses air bersih. Trachoma lebih banyak terjadi di negara berkembang, khususnya dengan sistem sanitasi yang buruk. Faktor risiko lainnya untuk trachoma adalah:
- Kebiasaan sanitasi yang buruk, seperti jarang mencuci wajah dan mencuci tangan
- Penggunaan benda terkontaminasi seperti handuk
- Daerah padat penduduk
- Daerah dengan iklim yang panas
- Kontak erat dengan pasien terinfeksi[3,4,8]
Direvisi oleh: dr. Felicia Sutarli