Peran Brakhiterapi pada Kanker Serviks

Oleh :
dr.David Andi Wijaya, Sp.Onk.Rad

Brakhiterapi merupakan komponen penting dalam penatalaksanaan kanker serviks. Pemberian brakhiterapi bertujuan sebagai boost (tambahan dosis) pada tumor gross, sehingga mampu meningkatkan kontrol perjalanan penyakit dan kesintasan pasien. Brakhiterapi merupakan bagian dari radioterapi yang menempatkan sumber radioaktif pada jarak sangat dekat dengan tumor.[1-6]

Tujuan Brakhiterapi pada Kanker Serviks

Pemberian radiasi eksternal yang dilanjutkan dengan brakhiterapi merupakan terapi standar kanker serviks, terutama pada kasus lanjut lokal. Tujuan radioterapi eksternal adalah mencakupi dosis radiasi pada tumor primer dan memberikan ekstensi radiasi hingga ke parametrium dan KGB regional. Sementara itu, tujuan brakhiterapi untuk mencapai eskalasi dosis pada tumor lokal.[7]

Referensi