Resistensi Insulin dan Penurunan Fungsi Kognitif

Oleh :
dr. Nathania S. Sutisna

Resistensi insulin, sebagai salah satu patomekanisme diabetes mellitus, diduga turut berperan dalam penurunan fungsi kognitif. Insulin dan reseptor insulin pada sel memiliki peran dalam regulasi kadar glukosa dan metabolismenya pada sel-sel tubuh. Selain itu, insulin pada otak diketahui berperan dalam fungsi kognitif.

Diabetes mellitus merupakan penyakit kronis yang dapat menyebabkan komplikasi pada berbagai organ. Disfungsi kognitif juga dapat dikatakan merupakan salah satu komplikasi diabetes mellitus. Penurunan fungsi kognitif pada pasien diabetes mellitus mungkin disebabkan karena:

  • Resistensi insulin
  • Gangguan mikrovaskular ataupun makrovaskular (terutama yang menyebabkan kejadian serebrovaskular)
  • Tidak adanya C-peptide

  • Tidak adanya alel ApoE-4
  • Hipoglikemia[1]

Referensi