Edukasi Pasien Hipnoterapi dan Terapi Relaksasi
Edukasi pasien yang akan mendapatkan hipnoterapi atau terapi relaksasi perlu meliputi informasi bahwa terapi yang diberikan akan membantu pasien meredakan gejala spektrum gangguan cemas, premenstrual syndrome, dan insomnia. Namun, terapi ini akan lebih efektif bila pasien mampu melakukan terapi sendiri di rumah secara benar dan teratur.[4,5]
Sampaikan juga bahwa gejala-gejala gangguan cemas yang dirasakan pasien dapat timbul akibat stres, sehingga penyelesaian masalah yang mendasari timbulnya stres juga penting dilakukan agar gejala tidak muncul kembali.[4,5]
Direvisi oleh: dr. Irene Cindy Sunur