Pilihan Teknik Penutupan Luka Laserasi Kulit

Oleh :
dr. Sonny Seputra, Sp.B, M.Ked.Klin, FINACS

Teknik penutupan luka laserasi telah berkembang secara signifikan, dari penggunaan jahitan sederhana hingga penggunaan staples dan perekat luka tanpa jahitan. Dengan semakin banyaknya alternatif, maka pemilihan tiap teknik penutupan luka laserasi penting diketahui.[1]

Luka laserasi merupakan penyebab umum kunjungan pasien ke instalasi gawat darurat. Di Amerika Serikat, kasus luka laserasi menyumbang sekitar 8,2% dari keseluruhan kunjungan ke instalasi gawat darurat. Tujuan dari manajemen luka laserasi adalah mencapai hemostasis dan  kosmetik yang baik, tanpa meningkatkan risiko infeksi dan komplikasi lainnya.[2,3]

Pemilihan Teknik Jahitan untuk Penutupan Luka Laserasi

Referensi