Fisioterapi sebagai tambahan terapi rhinosinusitis kronis dilaporkan dapat mengurangi nyeri dan meningkatkan kualitas hidup jika dibandingkan dengan terapi medikamentosa saja. Beberapa contoh modalitas fisioterapi yang dipelajari adalah dengan ultrasound, terapi manual, terapi laser, dan terapi short-wave.[1]
Rhinosinusitis kronis (RSK) adalah sindrom klinis yang ditandai dengan gejala inflamasi yang persisten pada membran mukosa rongga hidung dan sinus paranasal. Gejalanya dapat berupa hidung tersumbat, lendir hidung yang mukopurulen, nyeri area wajah, dan gangguan penciuman, yang terjadi selama >12 minggu.[1,2]
Tidak jarang, RSK menurunkan kualitas hidup pasien baik dalam bersosialisasi, belajar, maupun bekerja, sehingga terapinya perlu diperhatikan. Beberapa terapi yang umum diberikan adalah kortikosteroid intranasal, analgesik, dekongestan topikal, antibiotik jika ada infeksi bakteri, irigasi hidung, dan bahkan tindakan operatif pada kasus yang berat. Para peneliti juga terus mencari modalitas terapi yang lebih baik, yang bisa membantu meningkatkan kualitas hidup pasien tanpa memberi efek samping yang signifikan.[1,2]
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)
Referensi
1. Fouda KZ, et al. Effect of Adding Physiotherapy Program to the Conservative Medical Therapy on Quality of Life and Pain in Chronic Rhinosinusitis Patients. Ann Rehabil Med. 2023 Oct;47(5):393-402. doi: 10.5535/arm.23058.
2. da Silva GS, dos Santos Isoppo K. Therapeutic ultrasound as a treatment for chronic rhinosinusitis: A systematic review. Clin Respir J. 2021;15(12):1275-1285. doi:10.1111/crj.13441
3. Griffin AS, Cabot P, Wallwork B, Panizza B. Alternative therapies for chronic rhinosinusitis: A review. Ear, Nose & Throat Journal. 2020. doi:10.1177/0145561320939415
4. Feizabadi N, et al. The pulsed ultrasound strategy effectively decreases the S. aureus population of chronic rhinosinusitis patients. BMC Res Notes. 2019. https://doi.org/10.1186/s13104-019-4579-3
5. Kalekar S, et al. Effect of Therapeutic Ultrasound Versus Shortwave Diathermy Combined with Suboccipital Release and Manual Drainage Techniques for Chronic Sinusitis: A Randomized Clinical Trial. Indian Journal of Physical Therapy and Research. 2019. DOI: 10.4103/ijptr.ijptr_12_19
6. Naghdi S, et al. A pilot study into the effect of low-level laser therapy in patients with chronic rhinosinusitis. Physiother Theory Pract. 2013 Nov;29(8):596-603. doi: 10.3109/09593985.2013.775204.
7. Naghdi S, et al. Use of low-level laser therapy for patients with chronic rhinosinusitis: a single-blind, sham-controlled clinical trial. Lasers Med Sci. 2022 Dec 20;38(1):5. doi: 10.1007/s10103-022-03684-z.