Demam dengue dan demam berdarah dengue apakah terdapat suatu gejala yang spesifik yang dapat membedakan dari keduanya - Diskusi Dokter

general_alomedika

Assalamu'alaikum alodokter, izin bertanyaUntuk membedakan demam dengue dan demam berdarah dengue adalah dari plasma leakage, Apakah ptekie, purpura, bukan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Demam dengue dan demam berdarah dengue apakah terdapat suatu gejala yang spesifik yang dapat membedakan dari keduanya

    Dibalas 12 Agustus 2020, 01:41

    Assalamu'alaikum alodokter, izin bertanya


    Untuk membedakan demam dengue dan demam berdarah dengue adalah dari plasma leakage, 


    Apakah ptekie, purpura, bukan termasuk perdarahan spontan?


    Dan saya msh bingung, pernah mendapati pasien tdk ada ptekie, purpura, ekimosis tp saat diperksa darah rutin trombositnya sudah 5.000


    Itu knapa ya dok?

07 Agustus 2020, 09:23
Alo dokter 

Selamat pagi, untuk identifikasi plasma leakage tidak hanya melihat petechie atau purpura

Untuk kasus,  apakah ada tanda-tanda di bawah ini :

1.trombosit dibawah 100.000 mm
2. Adanya efusi pleura,  asistes atau adanya hemokonsentrasi ( peningkatan 20% hematokrit) 
3. Tekanan darah sistol diastol kurang dari 20mmHg

Jika ada kemungkinan pasien sudah mengalami plasma leakage..

Terima kasih

07 Agustus 2020, 09:52
Terimakasih banyak dok sharing ilmunya. Sangat bermanfaat
07 Agustus 2020, 11:20

Alo Dok, 

Saya lampirkan guideline WHO ya dok, jadi ada DF dengan perdarahan yg berbeda istilah dengan DHF. Pada DHF, selain gejala klinis harus memenuhi kriteria lab yakni adanya hemokonsetrasi atau trombositopenia (trombosit < 100.000/mm3). Jadi bila memang trombositnya hanya 5000 bisa masuk DHF atau DSS sesuai gejala klinis juga dok. 

07 Agustus 2020, 17:04
Terimakasih dok sharing ilmunya. Sangat bermanfaat
07 Agustus 2020, 18:49
dr.H. MUHADIR
dr.H. MUHADIR
Dokter Umum
Ya betul semua masukan sejawat semua, dan secara klinis menurut WHO ,DHF di bagi 4 grade, grade 1 dan 2 tanpa renjatan atau DSS  dan Grade 3 dan 4 sudah dgn renjatan atau DSS...
Inilah dasar untuk memberikan terapie resusitasi cairan,demikian,mungkin sejawat ada tambahan,BTK
07 Agustus 2020, 19:17
Terimakasih dok. Sangat bermanfaat
11 Agustus 2020, 21:12
Dokter Fauzan, apakah secara klinis sudah masuk ke demam DBD?
Atau sebenarnya memang ada penyakit yg mendasarinya, atau penyertanya atau sebelumnya?
Bisa jadi trombositopenia sudah terjadi jauh sebelumnya, beberapa pasien yg saya temui pernah seperti itu juga bahkan tidak menunjukkan gejala DBD sama sekali, hanya mengeluh lemah dan pucat...
11 Agustus 2020, 21:22
Sepertinya secara klinis DBD dok, soalnya tidak ada riwayat perdarahan spontan sebelumnya. Pasien datang sdh mengeluh demam slama 4 hari dan nyeri retro orbital
11 Agustus 2020, 21:28
Pasien yg saya maksud itu datang ke praktik saya sambil bawa hasil laboratoriumnya, saya suruh rawat inap ke RS...
Jadi gk saya follow up kelanjutannya,
Kalau Dokter Fauzan gimana kelanjutannya pasien yg itu kemaren?
11 Agustus 2020, 21:30
Bener juga ya dok. Saya juga gak saya follow up krn pasien anak usia 16 tahun. Stelah ranap kontrol poli. 
11 Agustus 2020, 21:33
11 Agustus 2020, 21:30
Bener juga ya dok. Saya juga gak saya follow up krn pasien anak usia 16 tahun. Stelah ranap kontrol poli. 
Alhamdulillah, berarti gk plus kan?
Kalau datang lagi pasiennya pengen tahu berapa trombositnya
11 Agustus 2020, 21:37
Iya bener dok. Hrusnya bisa saya usahakan cari tau perjalanan penyakit pasiennya

Mgkn saat itu saya msh kurang minat blajar dok. Makasih atas masukannya dok
11 Agustus 2020, 21:45
Haha, ada keni'matan tersendiri bisa mengetahui detail penyakit pasiennya, dari awal hingga akhir perjalanannya, dan bermacam hal yg dapat mempengaruhinya
Dokter Fauzan punya pengalaman luar biasa tentu sangat care terhadap pasiennya
11 Agustus 2020, 21:48
Masih bs dibilang belum optimal care nya dok. Hanya penasaran tp gak ada action. Harusnya lebih giat lagi. Mungkin masih di zona nyaman dgn kemalasan
07 Agustus 2020, 08:37

Alo dr. Fauza, 

Memang dalam menilai demam dengue dan demam berdarah dengue sulit dilakukan pada fase awal. Karena menilai dari perjalanan penyakitnya 3 hari pertama serupa. Namun, perbedaan dari demam dengue dengan demam berdarah dengue tentunya tidak ada fase kritis. 

Fase kritis pasien timbul hari 4 - 7 hari ditandai dengan peningkatan hematokrit dan turunnya trombosit (plasma leakage). Namun, untuk menggunakan trombosit sebagai salah satu indikator keparahan penyakit tidaklah tepat. Dokter tetap harus melihat kondisi klinis pasien. 

Berdasarkan penelitian ini, mengatakan bahwa perdarahan mukokutan tidaklah patognomonic. Walaupun, bila ditemukan pada pasien dewasa dapat menunjukan keparahan. (http://www.jvbd.org/article.asp?issn=0972-9062;year=2018;volume=55;issue=4;spage=310;epage=314;aulast=Mishra)

Salam, 

07 Agustus 2020, 09:14
Terimakasih banyak dok sharing ilmunya. Sangat bermanfaat
07 Agustus 2020, 18:32
Info yang sangat bermanfaat terimakasih doc
07 Agustus 2020, 19:44
dr.H. MUHADIR
dr.H. MUHADIR
Dokter Umum
memang DBD kadang datang ke  fktp tidak panas dan acral dingin,kiya cek Lab H2TL....hasil DHF dgn DSS.tapi ada riwayat demam dok.btk
11 Agustus 2020, 21:55
Dalam sebuah film dikatakan, biasanya orang yg malas itu jenius... Hehe
12 Agustus 2020, 01:41
dr. melyana
dr. melyana
Dokter Umum