ALO dr. Sri Katon Sp.KK. Apakah pederita herpes zoster harus memiliki riwayat varisela sebelumnya? terimakasih
Risiko herpes zoster - Kulit Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Risiko herpes zoster - Kulit Ask the Expert
ALO dr. Sri Katon Sp.KK. Apakah pederita herpes zoster harus memiliki riwayat varisela sebelumnya? terimakasih
Alo Dr Hudiyati Agustini,
Terima kasih atas partisipasinya dalam forum Ask the Expert hari ini,
Secara definisi, herpes zoster (HZ) adalah penyakit infeksi yang disebabkan oleh reaktivasi virus Varicella zoster yang laten endogen di ganglion sensoris radiks dorsalis setelah infeksi primer 1.
Umumnya memang pasien sudah mengalami varicella sebelumnya, namun mengingat HZ sering terjadi pada usia tua, bisa jadi pasien tidak ingat riwayat varicella saat masa kecil/ bahkan saat balita, kemungkinan lain pasien dapat mengalami varicella subklinis/ dengan gejala yang sangat ringan karena daya tahan tubuh yang baik, sehingga tidak menyadari adanya riwayat varicella sebelumnya.
Semoga bisa membantu,
Salam Sehat.