Waktu pengukuran gula darah pasien yang berpuasa - Penyakit Dalam Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter Diana, izin bertanya dokter, kapan ya dok waktu yang tepat untuk mengukur gula darah puasa dan prandial pasien diabetes yang menjalankan ibadah...

Diskusi Dokter

05 April 2021, 15:05
dr. Diana Novitasari SpPD KEMD FINASIM
dr. Diana Novitasari SpPD KEMD FINASIM
Dokter Spesialis Penyakit Dalam

Pemeriksaan SMBG (Self Monitoring Blood Glucose) untuk memantau apakah pengobatan sudah tepat dilakukan 7 kali sehari yaitu sebelum makan pagi, setelah makan pagi, sebelum makan siang, setelah makan siang, sebelum makan malam, setelah makan malam, dan sebelum tidur.

 

Kemudian setelah itu dapat dipersingkat waktunya, dilakukan hanya pada saat pasien mengalami gejala hipoglikemi atau hiperglikemi.

05 April 2021, 15:27
Baik dokter terima kasih dok..