Pendahuluan Gemcitabine
Gemcitabine adalah obat pilihan utama dalam manajemen kanker pankreas. Pengobatan dapat tunggal atau kombinasi dengan obat antikanker lainnya, seperti nab-paclitaxel, cisplatin, dan oxaliplatin. Gemcitabine juga dapat digunakan untuk berbagai terapi kanker lainnya, seperti kanker paru, kandung kemih, payudara, dan ovarium. Obat ini juga telah digunakan secara off label pada berbagai kanker metastasis, termasuk kanker nasofaring dan limfoma Hodgkin relaps.[1-3]
Gemcitabine sebagai antikanker diberikan secara intravena. Pemberian gemcitabine secara oral memiliki keterbatasan dalam hal bioavailabilitas yang rendah dan efek samping toksik terhadap gastrointestinal.[2,4]
Nama lain: gemcitabine HCL[5,6]
Rumus kimia: 4-amino-1-[(2R,4R,5R)-3,3-difluoro-4-hydroxy-5-(hydroxymethyl)oxolan-2-yl]pyrimidin-2-one[5]
Gemcitabine adalah suatu analog cytosine yang banyak digunakan dalam terapi neoplasma stadium lanjut, termasuk karsinoma pankreas, kanker paru, kanker payudara, kanker ovarium, dan kanker kandung kemih. Gemcitabine telah dikaitkan dengan peningkatan enzim serum transien selama terapi, namun sangat jarang menyebabkan cedera hepar akut yang bermakna secara klinis.[5]
Tabel 1. Deskripsi Singkat Gemcitabine
Perihal | Deskripsi |
Kelas | Antineoplastik[5-7] |
Subkelas | Antimetabolit, analog pirimidine[6,7] |
Akses | Resep[7] |
Wanita hamil | Kategori FDA: D[8] Kategori TGA: D[9] |
Wanita menyusui | Belum diketahui apakah diekskresikan ke ASI atau tidak[8] |
Anak-anak | Efikasi dan keamanan tidak diketahui[8] |
Infant | Efikasi dan keamanan tidak diketahui[8] |
FDA | Approved [8] |