Pengawasan Klinis Vitamin B2 (Riboflavin)
Pengawasan klinis pemberian vitamin B2 atau riboflavin adalah terkait kadar serum pada pasien dengan defisiensi vitamin B2. Pengukuran yang sensitif untuk mengevaluasi adalah koefisien aktivitas reduktase eritrosit glutathione (EGRAC).
- EGRAC ≤1,2 menunjukkan jumlah vitamin B2 yang cukup
- EGRAC 1,2-1,4 menunjukkan borderline
- EGRAC > 1,4 menunjukkan defisiensi[5]
Konsumsi vitamin B2 dapat mengganggu hasil pemeriksaan spektrometri dan fluorometri. [18]