Penggunaan Penurun Asam Lambung Sebagai Profilaksis Stress Ulcer pada Pasien di ICU

Oleh :
dr. Jocelyn Prima Utami

Obat penurun asam lambung, seperti proton pump inhibitor (PPI) maupun H2 blocker, masih sering digunakan sebagai profilaksis stress ulcer pada pasien kritis. Profilaksis stress ulcer diberikan untuk mencegah perdarahan saluran cerna yang berkaitan dengan peningkatan risiko mortalitas pada pasien yang dirawat di ruang perawatan intensif (ICU). Akan tetapi, efikasi dan keamanan penggunaan obat penurun asam lambung sebagai profilaksis stress ulcer masih dipertanyakan. Terdapat beberapa bukti yang mengaitkan pemberian penurun asam lambung dengan komplikasi, seperti infeksi Clostridium difficile dan gangguan ginjal.[1,2]  

Faktor Risiko dan Mekanisme Terjadinya Stress Ulcer pada Pasien Kritis

Stress ulcer atau dapat disebut juga stress-induced gastritis/gastropathy dapat terjadi ketika lapisan mukosa saluran cerna mengalami gangguan karena adanya penyakit akut dan kritis yang menyebabkan stress sistemik yang merusak lapisan mukosa saluran cerna. Hal ini dapat terjadi dalam beberapa jam setelah onset penyakit kritis atau trauma berat.

Referensi