Etiologi Hiperglikemia Hiperosmolar
Etiologi status hiperglikemia hiperosmolar atau hyperglycemic hyperosmolar state adalah diabetes mellitus tipe 2 yang tidak terdiagnosis atau tidak terkontrol dengan baik. Kondisi ini juga dipengaruhi dengan faktor presipitasi seperti infeksi, penghentian konsumsi obat antidiabetik oral, dan gangguan kardiovaskular.[1,4]
Diabetes Mellitus Tipe 2
Diabetes mellitus tipe 2 memiliki peran krusial sebagai etiologi status hiperglikemia hiperosmolar melalui mekanisme resistensi insulin yang progresif dan defisiensi insulin relatif, yang menyebabkan akumulasi glukosa dalam sirkulasi. Pasien dengan diabetes tipe 2 yang mengalami periode penyakit yang panjang dengan kontrol glukosa yang buruk, lebih berisiko mengalami status hiperglikemia hiperosmolar. Resistensi insulin yang meningkat juga memperburuk hiperglikemia saat terjadi stres fisiologis tambahan.[4,5]
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)